5 Langkah Membangun Startup yang Sukses

 

tulisanori_5 Langkah membangun startup sukses
Source: freepik.com/jcomp

1. Tentukan Target Pelanggan

Menentukan calon pelanggan sangat penting bagi kemajuan bisnis startup kamu kedepannya, sebab dengan begitu produk atau jasa yang kamu tawarkan sesuai dengan kebutuhan dan keinginan pelanggan. Kamu tidak bisa menjual produk untuk semua kalangan hal ini harus dipersempit menjadi pelanggan mana yang berpotensial menggunakan produk kamu.

2. Lakukan Riset Pasar

Riset pasar adalah teknik analisa yang digunakan untuk mengumpulkan informasi produk atau layanan yang cocok bagi calon pelanggan kamu nantinya. Informasi riset pasar bisa berupa kebutuhan masyarakat, kompetitor, dan harga pasar. Ada baiknya bagi kamu yang ingin mendirikan startup terlebih dahulu melakukan riset pasar agar produk kamu nantinya tepat sasaran.

3. Temukan Masalah dan Berikan Solusi

Pelajari bagaimana produk atau jasa startup kamu nantinya mampu membantu mempermudah dan menyelesaikan masalah para pelanggan. Ini bertujuan untuk menghemat biaya produksi startup anda dan juga menghindari produk yang tidak mereka inginkan. Misalnya pelanggan anda seorang mahasiswa perantauan dan mereka malas untuk mencari kosan secara konvensional. Dari masalah itu, ide usahamu hadir untuk menjawab dan mempermudah anak perantauan mencari kosan ataupun kontrakan melalui gawai tanpa keluar rumah.

4. Bangun Rencana Bisnis

Membangun rencana bisnis merupakan hal krusial ketika hendak membangun suatu usaha sebab isi dari rencana bisnis (business plan) adalah infromasi tentang produk atau jasa yang kamu tawarkan, segmen pasar, market strategy, dan laporan keuangan. Rencana bisnis jugadapat dijadikan dokumen pendukung ketika kamu ingin menggaet investor untuk mengembangkan startup.

5. Dapatkan Dukungan dari Bisnis Inkubator

Banyak manfaat yang kamu dapatkan jika bergabung bersama bisnis inkubator, salah satunya startup kamu akan mendapatkan dukungan berupa pendanaan, mentor, pelatihan, dan bisnis network. Hal ini sangat berguna bagi perkambangan startup kamu agar bisa sukses dan go internasional.



Komentar